
Pembahasan mengenai obat herbal masih berlanjut, sebelumnya kita telah menyimak pembahasan mengenai obat herbal mengatasi telinga berdengung, sekarang kita lanjutkan lagi pembahasannya mengenai obat herbal mengatasi tidak mendapat haid silahkan disimak
Tidak Mendapat Haid
Umumnya, perempuan mengalami haid pertama sekitar usia 11-13 tahun dan berulang setiap bulannya. Namun, ada sebagian wanita yang tidak mendapat menstruasi atau terhenti beberapa bulan yang bukan disebabkan oleh kehamilan. Terhentinya menstruasi selama tiga bulan atau lebih tanpa sebab yang jelas disebut dengan amenorrhoea sekunder.
Penyebab
Biasanya, amenorrhoea terjadi karena perubahan pola menstruasi akibat malnutrisi, stres, depresi, kecemasan, gangguan organ seksual, atau gangguan hormon.
Pengobatan herbal
- Resep 1
30 g temu putih
20 g empu kunyit
- Cuci bersih semua bahan, potong-potong.
- Rebus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, saring, lalu minum 150 cc 2 kali sehari.
- Resep 2
15 lembar daun miana
15 g daun srigading
- Cuci bersih semua bahan, rebus dengan 800 cc air hingga tersisa 400 cc, lalu saring.
- Minum 200 cc 2 kali sehari.
- Resep 3
5 g biji pacar air
2 kuntum bunga sepatu
- Cuci bersih semua bahan, rebus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, lalu saring.
- Minum 150 cc 2 kali sehari.
Jika Anda membutuhkan resep obat herbal secara lengkap, dapatkan ebook nya secara gratis dengan cara klik obat herbal untuk melihat info selengkapnya.