obat herbal mengatasi radang paru

obat herbal


Pembahasan mengenai obat herbal masih berlanjut, sebelumnya kita telah menyimak pembahasan mengenai obat herbal mengatasi radang panggul, sekarang kita lanjutkan lagi pembahasannya mengenai obat herbal mengatasi radang paru silahkan disimak


Radang Paru

Merupakan peradangan pada jaringan paru-paru. Pada kondisi ini, kantong-kantong udara di paru terisi oleh nanah dan cairan. Akibatnya, oksigen dari paru-paru sulit mencapai darah. Jika darah kurang mengandung oksigen, sel-sel tubuh tidak bekerja secara optimal.



Penyebab

Paru-paru terinfeksi oleh bakteri, virus, jamur, mikroplasma, protozoa, benda-benda asing, atau toksin yang menyebabkan peradangan. Yang beresiko tinggi terkena pneumonia adalah penderita infeksi saluran napas atas dan emfisima, usia lanjut, alkoholik, porokok, kekurangan nutrisi, dan penyakit kronis menahun.


Gejala dan tanda-tanda
  1. Demam mendadak yang disertai gemetar dan menggigil.
  2. Sakit kepala dan anggota badan terasa sakit.
  3. Nyeri dada (sakit waktu bernapas) serta pernapasan cepat dan dangkal.
  4. Batuk yang mula-mula kering dan sakit, tetapi kemudian menghasilkan sputum (dahak) tebal yang bercampur dengan darah.
 
Pantangan dan perawatan
  1. Banyak minum air putih, hindari rokok dan asap rokok.
  2. Istirahat yang cukup dan berolahraga ringan untuk menjaga stamina.
  3. Jangan menahan batuk yang mengandung dahak.
  4. Gunakan tisu sekali pakai jika bersin dan batuk.
 
Pengobatan herbal
  • Resep 1
15 g sambiloto kering
15 g pegagan kering
30 g rumput mutiara atau rumput lidah ular kering (bae hua she she cao)

  1. Cuci bersih semua bahan, rebus dengan 800 cc air hingga tersisa 400 cc, lalu saring.
  2. Minum 2 kali sehari.

  • Resep 2
30 g biji jali, rendam dahulu
15 g akar jali kering
15 g jamur putih kering, rendam dahulu
15 g umbi bunga lili kering
Gula batu secukupnya

  1. Cuci bersih semua bahan, rebus dengan 800 cc air hingga tersisa 300 cc.
  2. Minum airnya serta makan biji jali dan jamur putihnya.

Resep 3
30 g tumbuhan cakar ayam kering (shi sang be)
30 g bunga waru landak
15 g kulit jeruk mandarin kering

  1. Cuci bersih semua bahan, rebus dengan 800 cc air hingga tersisa 400 cc, lalu saring.
  2. Minum 2 kali sehari.


Jika Anda membutuhkan resep obat herbal secara lengkap, dapatkan ebook nya secara gratis dengan cara klik obat herbal untuk melihat info selengkapnya.