Mencegah Gangguan Asam Lambung

Cara Mencegah Gangguan Asam Lambung


Kondisi peningkatan level asam lambung memang sangat mengganggu. Hal ini terjadi ketika pengeluaran (sekresi) asam berlebihan dalam kelenjar lambung.


Ketika sekresi terjadi lebih dari biasanya, dada akan terasa panas atau sering disebut heartburn. Konsumsi makanan pedas seringkali jadi pemicunya. Agar Anda tak tersiksa asam lambung, ketahui cara mudah mencegah dan mengatasinya;

  • Hindari soda dan kafein
Untuk sementara, sebaiknya hindari konsumsi minuman bersoda dan kafein. Keduanya memicu produksi asam lambung. Minum saja teh herbal atau susu hangat sebagai gantinya.

  • Air hangat
Perbanyak konsumsi air hangat. Minumlah segelas air hangat setiap pagi setelah bangun tidur.

  • Konsumsi buah
Pisang, semangka, mentimun adalah buah yang bisa mengurangi produksi asam lambung. Sebaiknya Anda konsumsi buah-buahan tersebut setiap hari.

  • Waktu makan sebelum tidur
Sebaiknya Anda makan dua atau tiga jam sebelum tidur. Ini untuk mengurangi risiko sekresi asam lambung berlebihan.

  • Jangan menunda makan
Jarak yang lama antara waktu makan juga pemicu asam lambung. Sebaiknya jangan menunda makan. Lebih baik konsumsi makanan dalam jumlah sedikit tetapi lebih sering daripada jarak waktu makan sangat lama.

  • Permen karet
Cobalah mengunyah permen karet untuk merangsang produksi saliva (air liur). Saliva membantu perpindahan makanan melalui saluran esophagus dan bisa meredakan   heartburn.


Semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda semua, baca terus artikel - artikel menarik lainnya di situs ini supaya anda dapat hidup sehat.

Sakit Maag Mengincar Pada Usia Produktif



Gastritis atau penyakit maag merupakan kondisi yang sangat mengganggu aktivitas dan bila tidak ditangani dengan tepat, dapat berakibat fatal. Sakit maag, menurut medical executive PT Kalbe Farma dr Helmin Agustina Silalahi, juga paling banyak dialami oleh mereka yang masih dalam usia produktif.
"Dari hasil survei yang dilakukan oleh Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) belum lama ini, sekitar 60 persen penduduk Jakarta yang termasuk dalam usia produktif sudah terkena maag," katanya, saat ditemui dalam talkshow "Promag Double Action" di Senayan City, Jakarta, Kamis, (16/6/2011).


Bahkan, kata Helmin, pada anak-anak sendiri sudah ada sekitar 27 persen yang mengidap sakit maag. Helmin menduga, tingginya angka kejadian tersebut lantaran masih banyak masyarakat, khususnya anak-anak muda, yang menganggap sepele keberadaan penyakit maag.


"Bahkan kalau ditanya kamu sakit maag? Dia pasti tidak akan ngaku. Tetapi setelah ditelusuri lebih lanjut, ternyata gejala-gejala yang dialami benar-benar sakit maag," imbuhnya.
Helmin mengungkapkan, masalah kesehatan pada usia muda memang tidak terlalu diperhatikan. Pasalnya, banyak yang berpikir hal tersebut sebagai sesuatu yang wajar dan dapat sembuh dengan sendirinya.


"Karena menurut mereka kalau ada gangguan mual-mual, sakit ulu hati enggak apa-apalah, nanti juga hilang," jelasnya.
Padahal, lanjut Helmin, apabila sakit maag dibiarkan berlarut-larut dan tidak ditangani dengan baik, bisa berujung pada kanker lambung."Kalau sudah kanker, sulit untuk disembuhkan," imbuhnya.


Sakit maag, papar Helmin, merupakan kumpulan dari beberapa gejala seperti nyeri di ulu hati, mual, muntah, lemas, perut kembung, dan cepat kenyang. Lebih lanjut Helmin mengatakan, tingkat keasaman (pH) di lambung pada orang sehat umumnya sekitar 4-5 (pH), namun pada penderita sakit maag bisa sampai 1 pH (sangat asam).


Ada beberapa faktor risiko yang menyebabkan terjadinya sakit maag, di antaranya adalah pola makan yang tidak teratur, stres berat, konsumsi alkohol, dan minum kopi berlebihan.
"Kalau sudah kena, banyak pantangannya. Harus hindari makanan yang pedas, asam, bersantan, serat tinggi, dan daging kambing. Karena dapat meningkatkan produksi asam lambung," tandasnya.. 


Semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda semua, baca terus artikel - artikel menarik lainnya di situs ini supaya anda dapat hidup sehat.

Membahas Penyakit Radang Tenggorokan


Jangan Remehkan Radang Tenggorokan!!!!


Radang tenggorokan atau pharyngitis, adalah suatu penyakit radang yang menyerang batang tenggorok. Penyakit yang kerap disebut radang tenggorok itu ditandai adanya penebalan atau pembengkakan dinding tenggorokan, berwarna kemerahan, ada bintik-bintik putih, disertai adanya rasa sakit menelan.


Radang tenggorok bisa disebabkan infeksi virus atau kuman, disertai daya tahan tubuh yang lemah. Pengobatan dengan antibiotika hanya efektif pada radang yang disebabkan oleh kuman.


Untuk kasus radang tenggorok yang ringan, terkadang makan makanan yang sehat seperti sayur-sayuran dengan buah-buahan yang kaya vitamin bisa menolong meredakan radang. Gejala radang tenggorok acapkali merupakan pratanda penyakit flu atau pilek.


Radang Tenggorok atau Pharyngitis ada dua macam, yakni akut dan kronis:

  • Pharyngitis akut

Radang tenggorok yang masih baru, dengan gejala nyeri tenggorok dan kadang disertai demam dan batuk.

  • Pharyngitis kronis

Radang tenggorok yang sudah berlangsung dalam waktu yang lama, biasanya tidak disertai nyeri menelan, cuma terasa ada sesuatu yang mengganjal di tenggorokan.


Penyebab Radang Tenggorokan

  1. Virus, sekitar 80 persen sakit tenggorokan disebabkan oleh virus yang dapat menyebabkan demam.
  2. Batuk dan pilek atau lendir (ingus) dapat membuat tenggorokan teriritasi.
  3. Virus coxsackie (hand, foot and mouth disease).
  4. Alergi juga dapat menyebabkan iritasi tenggorokan ringan yang bersifat kronis (menetap).
  5. Bakteri streptokokus. Dapat diketahui dengan kultur tenggorok. Tes ini umumnya dilakukan di laboratorium menggunakan hasil usap tenggorok pasien. Dan, adanya gejala klasik dari kuman streptokokus seperti nyeri hebat saat menelan, terlihat bintik-bintik putih, muntah-muntah, bernanah pada kelenjar amandelnya, disertai pembesaran kelenjar amandel.
  6. Difteri.
  7. Merokok.

Gejala Radang Tenggorokan
Baik pada infeksi virus maupun bakteri, gejalanya sama yaitu nyeri tenggorokan dan nyeri menelan. Selaput lendir yang melapisi tenggorokkan yang mengalami peradangan berat atau ringan akan tertutup selaput yang berwarna keputihan atau mengeluarkan nanah.


Gejala Lain

  • Demam
  • Pembesaran kelenjar getah bening di leher
  • Peningkatan jumlah sel darah putih.
Gejala tersebut bisa ditemukan pada infeksi karena virus maupun bakteri, tetapi lebih merupakan gejala khas untuk infeksi karena bakteri.



Mengidentifikasi Penyebab Radang Tenggorokan
Pada kasus ringan karena infeksi virus tidak harus ke dokter karena cukup diberi obat penghilang rasa sakit atau demam. Pada kasus tertentu yang bukan disebabkan karena virus mungkin perlu dilakukan pemeriksaan dokter.


Sebelum memberi pengobatan, sangat penting bagi para dokter untuk mencari penyebab radang tenggorokan guna menegakkan diagnosa yang benar dengan tujuan mencegah pemberian antibiotik yang tidak tepat bagi sebagian besar penderita radang tenggorokan karena dapat menimbulkan organisme yang resisten terhadap antibiotik.


Infeksi Tenggorokan Tidak Harus Terapi Antibiotika
Untuk infeksi tenggorokan adanya demam tinggi, ingus atau lendir yang berwarna hijau atau kuning merupakan gejala dari perjalanan infeksi virus, sebagian besar dokter seringkali memberikan terapi antibiotika. Padahal kondisi tersebut bukan merupakan indikasi pemberian antibiotika. Kecuali kasus dengan demam tinggi, pada saat hari ke 3-5 bisa dipertimbangkan pemberian antibiotika.


Sebelum melakukan pengobatan atau meresepkan obat, sangat penting kita mengetahui penyebab radang tenggorokan guna mencegah pemberian antibiotik yang tidak tepat, yang seringkali terjadi pada kasus radang tenggorokan karena dapat menimbulkan kuman yang resisten terhadap antibiotik.


Untuk mengetahui penyebab radang tenggorokan harus dilakukan pemeriksaan cermat pada tenggorokan dan kelenjar getah bening di leher. Selanjutnya, dengan test usap tenggorok untuk mengetahui ada atau tidaknya bakteri. Pemeriksaan lab ini perlu dilakukan jika ada dugaan diagnosis radang tenggorokan yang disebabkan bakteri streptokokus berdasarkan temuan klinis dan epidemiologis, dan pasien belum mengkonsumsi antibiotik.


Selain itu, juga perlu dilakukan pemeriksaan sensitivitas terhadap antibiotik pada pasien yang alergi terhadap penisilin karena adanya bakteri streptokokus yang resisten terhadap erytromisin.


Jangan sampai si penderita meminum obat antibiotik sebelum dia mengetahui seberapa imun tubuhnya dan juga harus memeriksakan radang tenggorokan yang dideritanya ke dokter untuk mengetahui berat-ringannya penyakit. Bila radang tenggorokan disebabkan oleh alergi, si penderita sebaiknya selalu menjaga tubuh tetap prima jangan asal minum-minuman dan makan-makanan yang membuat tenggorokan sakit.


Sebagian besar kasus, keluhan ini akan mereda dengan sendirinya. Untuk membantu meringankan rasa sakit, dokter biasanya memberikan obat yang bersifat pain reliever. Misalnya asetaminofen (parasetamol) atau ibuprofen yang dapat membantu mengatasi rasa sakit dan demam. Berkumur dengan air garam hangat juga bisa membantu. Bisa juga dengan obat kumur anestetik atau anesthetic throat gargle.


FDA (Food and Drug Administration) atau lembaga pengawasan makanan & obat AS memberikan catatan, bahwa obat kumur Chlorhexidine Gluconate (CG) hasil uji klinis memiliki aktivitas antimikrobial untuk pembilasan oral atau mulut. Hasilnya, dari sampel microbial plaque yang diteliti, telah memperlihatkan pengurangan jumlah bakteri secara umum, baik aerob maupun anaerob yang berkisar 54-97 persen selama penggunaan CG.


Selain itu, penggunaan CG sebagai pembilas oral selama 6 bulan tidak menunjukan adanya perubahan yang nyata di dalam resistensi bakteri, pertumbuhan berlebihan dari organisme berpotensi opurtunis atau lain perubahan di dalam ekosistem microbial oral. Dan, tiga bulan pasca penggunaan CG dihentikan. Banyak bakteri di dalam plaque yang kembali ke tingkat base line,--bakteri plaque tidak resistens. Oleh karena itu, CG bisa dipergunakan sebagai alternatif meredakan radang tenggorokan maupun sariawan.


Komplikasi Jangan Diremehkan
Nyeri tenggorokan kerapkali diabaikan, karena pada umumnya ringan. Padahal pada sebagian kasus, sekitar 10-20 persen jika dibiarkan berlarut-larut, radang ini bisa memicu munculnya penyakit lain. Hampir semua orang pernah mengalami nyeri tenggorokan. Namun, tidak banyak yang memeriksakan ke dokter sebelum nyeri tenggorokannya menjadi parah. Bahkan, biasanya penderita baru pergi ke dokter saat radang parah atau nyaris tidak sanggup lagi menelan makanan.


Radang tenggorokan sebenarnya bukanlah nama penyakit, tetapi hanya gejala dari berbagai penyakit yang muncul. Dalam terminologi kesehatan, radang tenggorokan biasa disebut dengan sore throat atau Pharyngitis. Keluhan yang muncul bervariasi, dari sekadar rasa gatal di tenggorokan sampai nyeri berat sehingga menelan ludah pun terasa menyakitkan. Tidak sampai di situ saja, stres dan kerja berlebihan dapat memperlemah sistem pertahanan tubuh dan memicu infeksi tenggorokan. Penyebab radang tenggorokan ada bermacam-macam antara lain infeksi virus, infeksi bakteri, alergi dan iritasi.


Pharyngitis karena virus dan bakteri dapat ditularkan melalui ludah, yang menyebar saat batuk (drooplet infection) atau melalui tangan atau barang pribadi penderita yang terkontaminasi. Rata-rata masa inkubasi radang tenggorok antara 2-5 hari. Namun bila disebabkan virus, masa inkubasinya berkisar antara 3 hari hingga 2 minggu. Infeksi yang disebabkan virus influenza bersifat menular dan sangat mudah tersebar. Pada kondisi ini, peradangan berlangsung sekitar tiga sampai sepuluh hari. Umumnya, peradangan terasa lebih berat pada pagi hari dan akan membaik seiring berjalannya hari.


Biasanya disertai rasa lemas, menurunnya nafsu makan, demam, dan batuk. Sakit tenggorokan juga ditemukan pada infeksi virus lainnya seperti bisul dan campak. Tubuh memerlukan satu minggu untuk membangun antibodi untuk menghancurkan virus-virus tersebut. Infeksi Mononucleosis, atau yang umumnya disebut Mono disebabkan Virus Epstein Barr, dan membutuhkan waktu yang lebih lama untuk sembuh.Virus ini memengaruhi sistem limpa sehingga menyebabkan pembesaran pada amandel dan muncul bercak putih pada permukaannya. Selain itu, juga terjadi pembengkakan pada pembuluh di leher.


Infeksi seperti ini biasanya menimbulkan sakit tenggorokan yang parah, sehingga membuat si penderita kesulitan bernapas. Virus ini juga menyebabkan kelelahan luar biasa yang dapat berlangsung lebih dari enam minggu. Terkadang virus ini juga menyerang hati dan menyebabkan sakit kuning. Walaupun Mono diberi nama panggilan Kissing Disease, ia tidak hanya bisa ditularkan melalui ludah. Penularan juga dapat terjadi dari mulut ke tangan, kemudian dari tangan ke mulut atau dari penggunaan handuk atau alat-alat makan bersama.


Untuk bakteri, yang paling umum dan paling serius dalam hal komplikasi adalah grup A betahemolitis streptococcus. Bakteri ini menyebabkan penyakit strep throat dan diasosiasikan dengan kerusakan klep di jantung (demam rematik) dan ginjal (nephritis), tonsillitis, radang paru, sinusitis, dan infeksi telinga. Penyebab sakit tenggorokan yang lain adalah laryngo-pharyngeal reflux (LPR). Pada penderita alergi biasanya mengalami sakit di tenggorokan pada pagi hari saat asam lambung naik ke atas dan masuk bagian belakang tenggorokan. Pada tenggorokan terasa ada benjolan dan berasa asam. Penderita sering mengeluarkan dahak untuk membersihkan tenggorokan.


Oleh karena itu, alangkah bijaknya jika pasien maupun dokter, untuk tidak mengabaikan atau membiarkan nyeri radang tenggorokan menjadi parah hingga menyebabkan komplikasi.


Semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda semua, baca terus artikel - artikel menarik lainnya di situs ini supaya anda dapat hidup sehat.

Diet Bagi Penderita Maag



Masalah kelebihan berat badan bisa dialami siapa saja, termasuk penderita maag. Namun, menjalankan program diet bukan hal yang mudah. Gangguan pada saluran pencernaan akan menyebabkan kembung, sakit di ulu hati, dan beberapa keluhan lain yang dipicu oleh jumlah asam lambung berlebih.
Sebenarnya, lambung memproduksi asam lambung secara teratur untuk membantu mencerna makanan. Namun, jika asam lambung terproduksi secara berlebih, inilah yang menyebabkan masalah. Produksi asam lambung akan meningkat ketika tubuh membutuhkannya, misalnya ketika tubuh membutuhkan asupan makanan.

Nah, gangguan pada maag akan terjadi ketika pola makan kita berubah. Jadwal makan yang tak beraturan, menyebabkan lambung sulit beradaptasi. Jika produksi asam lambung ini terjadi terus-menerus, maka akan mengiritasi dinding mukosa pada lambung. Inilah yang menyebabkan rasa perih dan mual, yang akhirnya memudarkan niat untuk berdiet.
Kurangi pemicu

Meski menderita gangguan lambung, prinsip menurunkan berat badan tetap sama, yaitu makan teratur, mengurangi asupan lemak, dan rutin berolahraga. Bedanya, penderita maag ada baiknya mengurangi makanan yang merangsang asam lambung, seperti durian, kopi, keju, makanan yang terlalu pedas, dan yang banyak mengandung gas.


Berikut tiga tips diet sehat bagi penderita maag;

  • Makan teratur

Makan dengan jarak waktu teratur adalah prinsip utama bagi penderita maag. Makanlah dalam porsi kecil setiap 3 jam sekali. Jangan pernah membiarkan perut terlalu lama kosong. Selain mengurangi makan, cobalah lebih teratur berolahraga, misalnya jalan kaki 30 menit sehari.

  • Step by step

Menurunkan berat badan sebaiknya tak dilakukan secara drastis. Capailah berat badan ideal dalam beberapa tahap. Misalnya, tahap pertama, tentukan target menurunkan berat badan sekitar 5-10 persen atau 4-9 kg dari berat badan saat ini. Setelah target pertama tercapai, barulah menentukan target kedua, dan selanjutnya.


  • Perkecil porsi

Kurangi jumlah makanan hingga 1/3 atau 1/2 dari porsi yang biasa Anda makan. Ganti camilan dengan buah-buahan segar yang tidak asam. Minum susu nonfat tanpa gula atau teh hangat tanpa gula. Sebagai teman minum teh, Anda bisa memilih crackers sehat. Selain itu, hindari pengolahan makanan dengan minyak atau santan kental. Di tengah menjalani program diet ini, jika perlu berkonsultasilah dengan dokter untuk konsumsi obat maag.


Semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda semua, baca terus artikel - artikel menarik lainnya di situs ini supaya anda dapat hidup sehat.

Mengatasi Maag Dengan Alpukat



Pernah merasakan perut berbunyi seperti gendang? Kalau sedang berada di rapat yang serius, biasanya suara itu akan terdengar nyaring. Lapar? Bisa saja, tapi coba tabuh pelan. Kalau suaranya nyaring, Anda sedang terkena kembung tuh..


Apa sih kembung itu? kembung adalah terperangkapnya gas/udara dalam jumlah yang berlebihan didalam saluran pencernaan. Gas/udara yang terperangkap tersebut terbentuk gelembung-gelembung kecil, jumlahnmya banyak dan sulit dikeluarkan. Gelembung-gelembung gas/udara terdapat disepanjang saluran pencernaan dan terutama banyak terdapat di lambung.


Bedanya sama sakit maag, kembung biasa sangat berbeda dengan sakit maag. Sakit maag disebabkan oleh asam lambung berlebihan yang dapat mengakibatkan iritasi dan atau luka dilambung, karena itu sakit maag disertai rasa perih/pedih. Sedangkan kembung biasa disebabkan oleh banyaknya Gas/udara yang terperangkap dalam saluran pencernaan di dalam perut.


Gejala perut kembung biasa mirip dengan gejala sakit maag sehingga banyak penderita yang mengira menderita sakit maag padahal sebenarnya cuman gejala kembung biasa, dan kembung biasa asam lambungnya tidak berlebihan sehingga pada perut kembung biasa tidak disertai rasa perih/pedih.


Kalau sudah terkena kembung atau maag, sebenarnya gampang saja. Pesan saja jus alpokat. Karena buah berserat itu ternyata punya khasiat yang “luar biasa” untuk maag. Kandungan kalori, lemak dan minyak yang tinggi di dalamnya tidak saja menjadi sumber energi yang melimpah yang dibutuhkan pada saat puasa, tetapi juga mengurangi kadar kolesterol dan menjaga kelenturan otot-otot sendi.


Berbagai manfaat bisa didapat dari alpukat, baik buah maupun daunnya. Para peneliti dari Shizuoka University, Jepang. Misalnya, menemukan manfaat buah alpukat dalam mengurangi kerusakan hati, termasuk juga kerusakan akibat virus hepatitis.


Alpukat dapat dimakan oleh siapa saja dan berapa saja karena kadar asam lemak jenuh pada buah alpukat tergolong rendah. Alpukat tergolong buah yang memiliki kadar lemak dan kalori yang tinggi. Buah alpukat mengandung Vitamin A, Vitamin C, Vitamin B kompleks, Vitamin E dan Vitamin D. Kandungan terbanyak adalah vitamin A.


Malah, beberapa media sempat mengupas kegunaan alpokat sebagai obat maag. Dari beberapa literature, cara membuat obat herbal dari biji alpukat adalah sebagai berikut;

  1. Cuci bersih biji alpukat dengan menggunakan air matang
  2. Parut biji alpukat;
  3. Campurkan 100 CC air matang dengan parutan biji alpukat tadi;
  4. Saring;

Ada aturan pakai sari biji alpukat hasil saringan itu:

  1. Sakit maag tidak parah, minum sari biji alpukat 1 kali sehari;
  2. Sakit maag parah, minum sari biji alpukat 2 kali sehari, pagi dan sore, sampai sembuh.
Semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda semua, baca terus artikel - artikel menarik lainnya di situs ini supaya anda dapat hidup sehat.

Mengatasi Penyakit Maag



Maag adalah salah satu penyakit perut yang diderita oleh banyak orang. Terkadang orang menyepelekan penyakit tersebut karena mereka berpikir maag adalah penyakit yang ringan, sebenarnya apa pun penyakit itu sangatlah mengganggu kesehatan, jika dibiarkan dan tidak dicegah penyakit itu pun mungkin bisa menjadi parah, misalnya maag kronis atau lambung kronis, karena penyakit ini intinya menyerang lambung, gejalanya ialah seperti mual, perut terasa perih dan kembung. 


Ada banyak cara untuk mengatasi maag tersebut, bisa juga dengan memanfaatkan bahan alami seperti buah alpukat, namun selain pada buah ini banyak yang harus anda lakukan, yakni sebagai berikut ..

  1. Makan yang teratur dan Biasakanlah mengkonsumsi pola makan yang sehat. Seperti; makan pada waktunya, jangan membiarkan perut kosong dalam jangka yang panjang, jangan makan terburu-buru.
  2. Perhatikan komposisi seimbang antar lemak, karbohidrat dan protein.
  3. Hinadari makanan yang dapat mengiritasi lambung seperti, pedas, asam, alkohol, rokok dan aspirin.
  4. Mengkonsumsi makanan yang lunak dan lembut.
  5. Makanlah walaupun hanya sedikit tetapi sering, jangan biarkan lambung dalam keadaan kosong.
  6. Menghindari minuman beralkohol, kopi dan rokok.
  7. Stres merupakan pemicu meningkatnya asam lambung, maka hindarilah.
  8. Perbaiki gaya hidup dengan cara mempertahankan berat badan, istirahat yang cukup dan olahraga secara teratur.

Semoga bermanfaat ...